PUSAT INFORMASI TANPA BATAS

Preview: Korea Utara vs Pantai Gading


Memburu Gol dan Keajaiban

Guy Demel percaya keajaiban. (Foto: Dok.  SOCCER)

Peluang Pantai Gading untuk lolos ke babak kedua memang masih ada. Tapi, sangatlah tipis jika tak dikatakan nyaris tiada.

Untuk bisa lolos ke babak 16-besar, Les Elephants harus bisa mencetak gol dengan skor sangat besar. Minimal menyamai Portugal yang membobol 7 kali gawang Chollima.

Tapi, itu belum menjamin Didier Drogba cs lolos. Masih harus dibantu oleh kemenangan Brasil atas Portugal di Stadion Moses Mabhida. Minimal, Selecao bisa mengalahkan Cristiano Ronaldo cs dengan selisih 2 gol seperti halnya saat mengalahkan Pantai Gading. Jika kedua tim bermain imbang, akan sia-sialah kemenangan Les Elephants.

Para pemain Pantai Gading berjanji akan berjuang hingga detik terakhir pertandingan. Segalanya masih mungkin terjadi.

"Masih ada satu pertandingan. Kami merasa berutang pada diri sendiri untuk bisa memenanginya. Kuharap segalanya terjadi sesuai dengan kehendak kami," bilang Guy Demel, defender Pantai Gading.

Jika Korut menampilkan permainan seperti halnya melawan Portugal, keajaiban yang diharapkan Pantai Gading bisa menjadi kenyataan. Tapi, andai Jong Tae Se dkk bermain seperti melawan Brasil, alamat tiket ke babak kedua melayang. (jalu)

Prediksi Line-Up:
Korea Utara (4-4-1-1)
Myong-Guk; Jong-Hyok, Chol-Jin, Jun-Il, Kwang-Chon, Yun-Nam; In-Guk, Young-Hak, Nam-Chol; Yong-Jo; Tae-Se
Pantai Gading (4-3-3)
Copa Barry; Demel, Toure, Zokora, Tiene; Y. Toure, Eboue, Tiote; Gervinho, Drogba, Kalou

SOCCER 1 (30%) X (30%) 2 (40%)

sumber duniasocer.com

Comments :

0 komentar to “Preview: Korea Utara vs Pantai Gading”

Posting Komentar

 


SPONSOR ^

SPONSOR ^